|
Air Terjun Sirah Kencong |
Kebun Sirah Kencong kaya akan sumber air. Sirah Kencong merupakan perkebunan peninggalan kolonial Belanda. Dalam setiap pembuatan kebun, areal Emplasment atau perumahan karyawan pasti dan selalu berlokasi diareal memiliki sumber air atau mudah dijangkau air. Air sungai yang mengalir ditengah-tengah Emplasment Sirah Kencong airnya amat jernih. Kejernihan air sungai Sirah Kencong senantiasa terjaga dikarenakan warga Sirah Kencong tidak membuang sampah, buang air besar, mencuci, mandi di sungai. Sehingga sungai tidak tercemar. Untuk memenuhi kebutuhan air sehari-hari warga memanfaatkan sumber atau mata air yang ada dengan cara pipanisasi ke rumah-rumah. Warga Sirah Kencong sangat peduli dan mencintai akan kebersihan dan kelestarian air. Moto yang melekat dihati warga yaitu : Wariskanlah Mata Air, Jangan Mewariskan Air Mata.
Jika ditelusuri maka akan diketahui bahwa aliran sungai tersebut berasal dari air terjun Sirah Kencong. Air terjun Sirah Kencong berjarak 700 meter dari Pabrik Teh Sirah Kencong. Untuk menuju kesana kita cukup berjalan kaki sambil menikmati indahnya pemandangan hutan lindung yang masih terjaga keasliannya. Kita juga akan dimanjakan dengan merdunya kicauan burung liar yang saling bersahutan. (andikur)
|
Air Terjun Sirah Kencong |
|
Air Terjun Sirah Kencong |
|
Air Terjun Sirah Kencong |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar